Latsar CPNS Mahkamah Agung Gelombang Pertama Resmi Ditutup
  • Yeni Lesmana Dewi
  • 30 November 2024
  • 91x Dilihat
  • Berita

Latsar CPNS Mahkamah Agung Gelombang Pertama Resmi Ditutup

Palembang (30/11) – Upacara penutupan Pelatihan Dasar (Latsar) CPNS Mahkamah Agung (MA) Golongan III Tahun 2024 untuk Gelombang Pertama, Angkatan I dan II Se-Provinsi Sumatera Selatan, Lampung, Jambi dan Kep. Bangka Belitung telah resmi dilaksanakan di Aula Balai Diklat Keagamaan Palembang, Sabtu (30/11/2024).

 

Acara Penutupan ini Turut dihadiri oleh Kepala BDK Palembang, Dr. H. Saefudin, S.Ag., M.Si., Kasubbag TU, H. Mukmin, S.H.I., M.Sy., Kasubbid Informasi & Pelaporan Pusdiklat Manajemen dan Kepemimpinan Mahkamah Agung RI, Sherly, SE., Serta Widyaiswara dari BDK Palembang dan Pusdiklat Menpim.

 

Reza Putra Buana, Salah satu perwakilan peserta Latsar MA Tahun 2024 dalam kesan pesannya menyampaikan bahwa ia mewakili para peserta Latsar telah mendapat banyak sekali pembelajaran.

 

“Pembelajaran ini akan sangat bermanfaat untuk kami dalam menjalani kehidupan nantinya sebagai Abdi Negara dalam bingkai keluarga ASN Mahkamah Agung,” ucapnya.

 

Setelah mendapatkan materi aksi bela negara, ASN berakhlak dan Smart ASN, ia dan para peserta latsar akhirnya memahami tanggungjawab dan peran sebagai ASN.

 

Ketua Tim Pelatihan dan Tenaga Administrasi, Mona Arida, S.IP., dalam laporannya mengatakan pelatihan yang dilaksanakan selama 74 hari dari tanggal 9 september s.d 30 november 2024 dengan materi pelatihan sebanyak 647 jam pelajaran yang terdiri dari MOOC, e-Learning dan Klasikal telah Selesai.

 

“Pelatihan ini diikuti oleh 76 peserta dan telah dinyatakan selesai mengikuti pelatihan ini,” lapornya.

 

Diakhir sambutannya, ia berpesan kepada seluruh peserta Latsar untuk senantiasa mencintai pekerjaannya, dengan begitu maka kesuksesan yang akan menghampiri.

 

Sherly, SE., dalam sambutannya mengatakan pelatihan ini dilaksanakan untuk membentuk karakter ASN yang profesional dan berkarakter.

 

“PNS yang karakter dibentuk oleh sikap prilaku bela negara dan pengetahuan tentang kedudukan dan peran PNS dalam NKRI serta menguasai bidang tugasnya sehingga mampu melaksanakan tugas dan perannya secara professional sebagai pelayan masyarakat,” pungkasnya.

 

Dikesempatan yang sama, Saefudin, dalam sambutannya berpesan kepada para peserta untuk dapat memberikan kontribusi terbaik untuk satker masing-masing.

 

“Amanah yang diberikan oleh negara kepada kalian harus dijawab dengan profesionalisme, yaitu orang yang punya spesialis dibidangnya, anda dituntut mampu berperan memberikan kontribusi untuk satker anda,” tegasnya.

 

Ia juga menekankan kepada peserta untuk serius menjalankan rancangan aktualisasi yang telah dibuat meski telah selesai melaksanakan pelatihan.

 

“Inovasi yang anda bangun adalah inovasi yang luar biasa yang bisa memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, oleh karena itu jangan hanya selesai sampai disini kemudian mangkrak, nanti akan ada monitoring dan evaluasi terkait rancangan aktualisasi ini apakah berjalan dengan baik atau tidak,” tegas Saefudin.