Rapat Persiapan Hari Amal Bhakti ke-79 Kemenag RI
  • Yeni Lesmana Dewi
  • 13 Desember 2024
  • 27x Dilihat
  • Berita

Rapat Persiapan Hari Amal Bhakti ke-79 Kemenag RI

Palembang (13/12) – Balai Diklat Keagamaan (BDK) Palembang mengadakan rapat persiapan dalam rangka menyambut Hari Amal Bhakti ke-79 Kementerian Agama Republik Indonesia pada Jumat (13/12/2024). 

 

Rapat dipimpin oleh Kepala Sub Bagian Tata Usaha, H. Mukmin, S.H.I., M.Sy. Kepala BDK Palembang, Dr. H. Saefudin, S.Ag., M.Si., yang mengarahkan seluruh pegawai untuk mempersiapkan berbagai kegiatan yang akan dilaksanakan.

 

Dalam rapat tersebut, Saefudin menjelaskan bahwa ia telah menerima surat edaran terkait peringatan Hari Amal Bhakti ke-79. 

 

“Kita sudah mendapatkan surat edaran, dan selanjutnya Kasubbag tolong susun kepanitian untuk acara ini. Bagaimana proses donasi, lomba, dan kegiatan lainnya dapat kita jalankan dengan baik,” ujarnya

 

Ia menyampaikan menyusun kepanitian secara matang agar kegiatan bisa berlangsung lebih meriah dan bermanfaat. 

 

“Ini edaran sudah jelas, kita action saja. Jika bisa, mari kita buat acara ini lebih meriah dan menghadirkan pola yang baik untuk kegiatan serupa di masa mendatang,” tambahnya.

 

Rapat ini bertujuan untuk memastikan kesiapan BDK Palembang dalam menyambut Hari Amal Bhakti ke-79 Kementerian Agama, dengan melibatkan seluruh pegawai dan menyusun berbagai program yang dapat memberikan dampak positif.