
Seminar Aktualisasi Latsar CPNS MA Gelombang I dan II Sukses Digelar
Palembang (29/11) – Laporan Aktualisasi Pelatihan Dasar (Latsar) CPNS Golongan III Angkatan I dan II Mahkamah Agung Se-Provinsi Sumatera Selatan, Jambi, Lampung dan Kepulauan Bangka Belitung kerjasama Pusdiklat Menpim Mahkamah Agung telah dilaksanakan di Balai Diklat Keagamaan Palembang, Jum’at (29/11/2024).
Para peserta Latsar CPNS Mahkamah Agung yang mengikuti kegiatan ini sebanyak 76 orang yang terbagi menjadi 2 angkatan, dengan masing-masing angkatan terbagi kedalam 4 kelompok.
Setiap kelompok berisi 9 hingga 10 peserta dengan masing-masing peserta diberikan waktu selama 45 menit untuk memaparkan hasil aktualisasinya.
Penguji dalam seminar laporan aktualisasi terdiri dari pihak BDK Palembang dan Mahkamah Agung dengan waktu ujian dimulai pukul 08.00 WIB s.d. selesai.
Novita, salah satu peserta Latsar CPNS MA dari Lampung, mengatakan ia mempersiapkan dengan matang seminar laporan aktualisasi ini dan mengikuti semua arahan yang diberikan baik oleh mentor maupun coach dari Widyaiswara BDK Palembang.
Hal senada juga disampaikan oleh Windiyan, salah satu peserta lainnya.
“Dan yang lebih penting dari semua itu, mental kita juga harus benar-benar dipersiapkan, karena percuma jika sudah memahami semua materi namun mental kita kurang,” tambah Windiyan.
Salah satu Penguji dari Mahkamah Agung, Dr. Drs. H. Sirajuddin Sallellah, S.H., M.H.I., dalam sesi wawancara mengatakan, ia berharap peserta yang mengikuti Latsar ini dapat menjadi generasi yang berkualitas.
“Bukan hanya ilmunya yang berkualitas, tetapi mentalnya juga harus diasah dengan integritas,” ujarnya.
Ia juga menambahkan harapannya dengan kerjasama dengan BDK Palembang dapat terus terjalin dan senantiasa memberikan hasil yang sangat luar biasa.
“Khususnya dalam melahirkan kader Aparatur Sipil Negara yang berkualitas baik ilmu dan integritas yang sangat baik,” tutupnya.