Tingkatkan Kompetensi ASN, Pusbangkom MKMB Adakan Webinar SERASI
  • Yeni Lesmana Dewi
  • 16 Januari 2025
  • 79x Dilihat
  • Berita

Tingkatkan Kompetensi ASN, Pusbangkom MKMB Adakan Webinar SERASI

Pusat Pengembangan Kompetensi Manajemen Kepemimpinan dan Moderasi Beragama (Pusbangkom MKMB) menyelenggarakan Webinar Seminar Rutin untuk ASN Inspiratif (SERASI) dengan tema "Suara Perubahan: Meningkatkan Komunikasi Efektif ASN dan Birokrat" melalui zoom dan live streaming, Kamis (16/01/2025).

 

Dalam sambutannya, Kepala Pusbangkom MKMB, Dr. Syafi'I.M.Ag mengatakan webinar ini merupakan serangkaian dari webinar yang akan digelar selama tahun 2025 dan pertama kali diadakan oleh Pusbangkom MKMB.

 

"Insyaallah webinar ini akan dilaksanakan tiap 2 minggu sekali. Jadi akan ada sekitar 20-24 webinar pada 2025 ini. Mengapa dikatakan pertama kali, karena ini adalah webinar yang dilakukan pertama dimana Pusat Pendidikan dan Pelatihan (Pusdiklat) Tenaga Administrasi telah bertransformasi menjadi Pusbangkom MKMB sesuai peraturan Menteri Agama No. 33 Tahun 2024," katanya.

 

Syafi'I menjelaskan tema-tema yang diangkat dalam webinar ini cukup luas salah satunya pengembangan kompetensi yang merupakan kebutuhan Aparatur Sipil Negara (ASN).

 

"Untuk menjawab tantangan yang semakin berat, masalah yang semakin kompleks dan tuntunan masyarakat yang semakin tinggi, oleh karena itu setiap ASN diharapkan untuk senantiasa mengembangkan kompetensinya setiap waktu," jelas Syafi'I.

 

Selain pengembangan kompetensi, Syafi'I juga menjelaskan tema lainnya yaitu tata kelola yang merupakan kebutuhan yang tidak bisa diabaikan pada era sekarang.

 

"Karena dalam era akuntabilitas, transparansi, efektivitas dan efisiensi menjadi nilai-nilai yang sangat dijunjung tinggi dalam setiap perencanaan dan pengambilan keputusan dalam sebuah organisasi. Maka diharapkan setiap pimpinan organisasi di satuan kerja (satker) atau di unit kerja mantap diharapkan bisa mengelola organisasi semakin lebih baik lagi," jelasnya.

 

Tak hanya itu, ia juga menuturkan bahwa moderasi beragama juga merupakan tema yang diangkat pada webinar kali ini karena moderasi beragama merupakan sebuah ikhtiar untuk ikut mewujudkan Indonesia yang rukun, damai dan harmonis.

 

"Dalam konteks penguatan moderasi beragama ini adalah salah satu tugas dan fungsi seorang ASN yaitu sebagai perekat serta pemersatu bangsa. Kita melakukan tugas itu melalui cara-cara yang kita yakini bisa diwujudkan dengan moderasi beragama," tuturnya.

 

Syafi'I menyampaikan bahwa faktor-faktor utama dalam penilaian kualitas dari layanan yang diberikan kepada publik seperti wawasan, pengetahuan, skill dan sikap diharapkan ASN senantiasa meningkatkan kompetensinya.

 

"Dalam salah satu Cor Values ASN, kita mengenal ada Kompeten dan Adaptif. Ini dimaksudkan agar setiap ASN harus senantiasa meningkatkan kompetensinya, karena ini menjadi tolak ukur kualitas yang kita berikan," ujarnya

 

Di ujung sambutan, ia mengatakan Pusbangkom MKMB adalah lembaga Pengembangan Kompetensi yang menyediakan semuanya dengan berbagai model pengembangan kompetensi salah satunya melalui webinar ini.

 

"Maka dengan ini kami harapkan webinar yang diselenggarakan oleh Pusbangkom MKMB dapat menjadi salah satu ikhtiar kita untuk senantiasa meningkatkan kompetensi khususnya bagi para ASN," harapnya.

 

Pada webinar SERASI ini diisi oleh tiga pembicara yaitu Dr. Rosmawaty Hilderiah Pandjaitan, S.Sos., M.T., CPR., CICS merupakan Dosen atau Praktisi Universitas Mercu Buana Jakarta, Dr. Emilia Bassar merupakan Founder CEO CPROCOM dan Dr. Hj. Ispawati Asri, MM yang merupakan Widyaiswara Ahli Madya.