
ASN Banyuasin Jadi Teladan di Masyarakat Melalui Pendidikan Karakter
Palembang (29/4), Balai Diklat Keagamaan (BDK) Palembang kembali menyelenggarakan Pelatihan di Wilayah Kerja (PDWK) untuk Tenaga Administrasi, Teknis Pendidikan, dan Keagamaan di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyuasin. Kegiatan hari ini mengangkat materi tentang "Nilai-Nilai Dasar Sumber Daya Manusia (SDM) Kementerian Agama" yang disampaikan oleh H. Abadil, S.Ag., M.Si., dari Kankemenag Kabupaten Banyuasin pada Selasa, 29 April 2025.
Dalam penyampaiannya, H. Abadil menekankan pentingnya penerapan pendidikan karakter, khususnya dalam membangun perilaku kejujuran di lingkungan kerja. Ia mengingatkan seluruh peserta agar senantiasa menjaga marwah Kementerian Agama dengan bekerja secara profesional, menunjukkan integritas tinggi, serta menjadi teladan di tengah masyarakat.
"Menjadi bagian dari Kementerian Agama berarti harus mampu menjaga sikap dan perilaku, baik di dalam instansi maupun di hadapan masyarakat. Integritas, kejujuran, dan keteladanan adalah kunci utama," ujar beliau.
Pelatihan ini berlangsung dengan antusias dan dipandu oleh moderator Musybi, S.Pd.I, M.Si., yang juga berperan aktif menjaga dinamika diskusi agar pembelajaran berjalan interaktif dan produktif.
Kegiatan ini diharapkan dapat membentuk aparatur sipil negara (ASN) yang berkarakter, profesional, dan berkomitmen tinggi dalam menjalankan tugas pelayanan publik di bidang keagamaan.