BDK Palembang Ikuti Hari Kedua Rakernas Kementerian Agama 2025
Palembang (16/12) – Balai Diklat Keagamaan (BDK) Palembang kembali mengikuti secara daring Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Kementerian Agama Tahun 2025 yang resmi dibuka oleh Prof. Dr. Nasaruddin Umar, M.A., Menteri Agama Republik Indonesia. Rakernas ini mengusung tema besar “Mempersiapkan Umat Masa Depan”, sebagai komitmen strategis menghadapi tantangan global sekaligus menyiapkan langkah menuju Indonesia Emas 2045.
Dalam sambutannya, Prof Nasaruddin menyoroti krisis moneter global yang melanda berbagai negara, namun mengajak seluruh peserta untuk mensyukuri kondisi Indonesia yang tetap stabil.
“Indonesia, sebagai negara G20, berada di urutan kedua setelah Tiongkok dalam hal pertumbuhan ekonomi, menggeser posisi India. Inflasi kita masih sekitar 1%, dan pertumbuhan ekonomi berputar di sekitar 5%. Di tengah negara lain yang kesulitan membayar listrik, Indonesia justru menunjukkan keajaiban dengan adanya sekolah gratis ‘Sekolah Rakyat’,” tegas Menteri Agama.
Rakernas hari kedua juga diisi dengan laporan dari Prof. Dr. Phil. H. Kamaruddin Amin, M.A., Sekretaris Jenderal Kementerian Agama RI, yang menekankan pentingnya transformasi digitalisasi tata kelola pemerintahan sebagai pengungkit utama pelayanan publik.
Sementara itu, Dr. H. Abdul Wachid, Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI, menegaskan dukungan penuh terhadap penguatan pendidikan keagamaan dan pondok pesantren sebagai bagian dari pilar pembangunan menuju Indonesia Emas 2045.
Melalui partisipasi daring, BDK Palembang meneguhkan komitmen mendukung agenda strategis Kementerian Agama, khususnya dalam peningkatan kualitas sumber daya manusia, tata kelola kelembagaan, serta penguatan layanan pendidikan dan keagamaan.
5 Mei 2021
26 Juli 2021
27 Januari 2021
28 April 2022