BDK Palembang Jadi Target Pengajuan ZI, Balitbang Kirim Tim Gelar BIMTEK
Palembang(14/09), Sesuai arahan dari Kepala Balitbang dan Diklat Kemenag RI dimana setiap satker dalam lingkungannya agar dapat segera diajukan menuju PMPZI. Maka pada hari ini bertempat di Ruang Rapat BDK Palembang telah digelar secara khusus Bimtek Pembangunan ZI, dengan menggandeng Tim dari Biro Ortala Kemenag RI yang diwakili oleh Kristanto,S.Kom dan tim Balitbang dan Diklat Kemenag RI yang diwakili oleh Qurrata A'yuni, S.H. dan Reza Maulana,S.T.
Selain itu juga turun memantau kegiatan bimtek hadir pula Dr. H. Saefudin,S.Ag.,M.Si. (Kepala BDK Palembang) yang didampingi oleh H.Mukmin,S.HI.,MSy (Kasubbag TU dan Ketua Pembangunan ZI BDK Palembang), dan tentunya segenap TIM Pembangunan ZI BDK Palembang.
Kepala BDK Palembang Dr. H.Saefudin,S.Ag.,M.Si. dalam sambutan Pembukaan Kamis (14/09) mengatakan BDK Palembang telah mengusulkan sebagai wilayah Zona Integritas melalui PMPZI Kemenag, pihaknya akan terus mendorong dan mendampingi hingga yang diusulkan berhasil meraih WBK/WBBM. Ia berharap seluruh tim kerja pembangunan ZI yang hadir serius mengikuti kegiatan tersebut.
"Dalam pelaksanaan Bimtek hari ini kami melaporkan bahwa BDK Palembang telah mendapatkan penilaian 70,93 dalam pengusulan Zona Integritas, kami akan terus mendorong dan mendampingi seluruh tim agar kita dapat meraih WBK/WBBM. Selain itu seluruh tim yang hadir pada kesempatan ini jangan sampai menyia-yiakan waktu dengan bertanya langsung mengenai hal tersebut". ujar Saefudin dihadapan peserta.
Sementara itu A'yun juga menyampaikan bahwa tujuan pelaksanaan bimtek ini untuk memberikan pendampingan bagi BDK Palembang guna memantau progress dan kendala tim ZI BDK Palembang. Dengan harapan tahun depan (2024) BDK Palembang ini bisa diarahkan untuk ke ZI.
"Kepala Balitbang dan Diklat dalam pembangunan ZI mengutus kami dari Tim Ortala Kemnag RI dan Balitbang Diklat Kemenag RI pada hari ini adalah untuk tujuan dengan untuk memberikan pendampingan bagi BDK Palembang guna memantau progress dan kendala tim ZI BDK Palembang. Dengan harapan tahun depan (2024) BDK Palembang ini bisa diarahkan untuk ke ZI."Ujar A'yun
Namun selain BDK Palembang ada BDK Semarang dan BDK Denpasar yang menjadi perhatian untum diajukan ZI, Salah satu sasaran targetnya adalah BDK Palembang.
Narasumber dari Biro ortala kemenag RI, Kristanto menyampaian beberapa kondiai pembangunan ZI BDK Palembang diantaranya penguatan dalam pengawasan misalnya SPIP masih belum dilakukan secara maksimal dan inovasi hang telah dilaksanakan masih belum berdampak banyak dalam pelayanan.
"Beberapa kondisi pembangunan ZI BDK Palembang yang telah kami lakukan pengecekan diantaranya penguatan dalam pengawasan misalnya SPIP masih belum dilakukan secara maksimal dan inovasi yang telah dilaksanakan masih belum berdampak banyak dalam pelayanan. Kondisi tersebut sebaiknya segera dievaluasi sehingga dapat menjadi tambahan penilaian dalam pengajuan ZI" Imbuhnya.