BDK Palembang Pertahankan Predikat
  • Yeni Lesmana Dewi
  • 18 Maret 2024
  • 104x Dilihat
  • Berita

BDK Palembang Pertahankan Predikat "Sangat Bermutu" Sebagai Penyelenggara Pelatihan Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan

Bogor (18/03/24), Bertempat di The Sahira Hotel Bogor Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan menggelar kegiatan Koordinasi penjaminan mutu dan akreditasi program pelatihan balai Diklat dan loka Diklat keagamaan 2024 bersamaan dengan itu dilaksanakan juga Penyerahan sertifikat mutu tahun 2023 dan apresisiasi kontribusi Balai Diklat dan LOKA Diklat Keagamaan dalam kegiatan MOOC PINTAR.

 

Acara ini dihadiri oleh Kepala Balai Diklat dan Loka Diklat Keagamaan se-Indonesia serta diikuti juga oleh Ketua tim penjamin mutu dan admin Aplikasi SIMAK (Sistem Informasi Mutu dan Akreditasi) Pelatihan.

 

Acara diawali laporan dari Dr. H. Mastuki, M. Ag Kepala Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan, melalui Keputusan Kepala Pusdiklat Teknis Nomor 139 Tahun 2023 menetapkan hasil penilaian predikat mutu pelatihan tenaga teknis pendidikan dan keagamaan di seluruh Indonesia.

 

Disaat pengumuman nilai mutu tahun 2023 BDK Palembang berhasil memperoleh predikat Sangat Bermutu untuk untuk Penyelenggaran Pelatihan Tenaga Teknis Pendidikan dengan skor 97,50 sedangkan untuk Penyelenggaran Pelatihan Tenaga Teknis Keagamaan dengan skor 98,13

 

Pada kesempatan ini Dr. H. Saefudin, S.Ag Kepala BDK Palembang menyampaikan rasa syukur dan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam proses dan perjuangan akreditasi mutu pelatihan.

"Bersyukur atas capaian ini, tentunya menjadi spirit tersendiri untuk meningkatkan dan mempertahankan kualitas dan mutu pelatihan di BDK Palembang, Saya mnyampaikan terimakasih kepada semua atas capaian ini, kita jadikan BDK Palembang semakin Bermutu, semakin Smart dan semakin Digital", ucap Saefudin