BDK Palembang, Tekankan Disiplin dan Pakaian Dinas Pegawai
  • Yeni Lesmana Dewi
  • 20 Januari 2025
  • 6x Dilihat
  • Berita

BDK Palembang, Tekankan Disiplin dan Pakaian Dinas Pegawai

Dalam Rangka Apel Pagi, Balai Diklat Keagamaan (BDK) Palembang melakukan pengecekan Kedisiplinan Pegawai dan Pakaian Kerja pegawai. Kedisiplinan Pegawai Ini merupakan bagian dari Eviden PMPZI. Area Pengawasan Internal, Senin (20/01/2025).

 

Pembina Apel, Kepala BDK Palembang Dr.H. Saefudin, S.Ag.M,Si mengatakan pengecekan kedisiplinan pegawai sebagai bentuk menaati peraturan yang ada.

 

"Sederhana tapi penting, yang mengikuti aturan dan aktif mengikuti setiap Apel perlu kita apresiasi. Karena sudah berusaha menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya," katanya.

 

Ia juga menuturkan aturan pakaian pegawai sudah di tetapkan sesuai harinya, dan pegawai juga diwajibkan memberikan keterangan ketika tidak masuk kerja. 

 

"Seragam di hari Senin Selasa putih, ada logo dan nama. Celana warna hitam panjang. Dan jika ada yang tidak masuk tanpa keterangan perlu kita tanya karna saya wajib tau alasannya," ungkapnya.

 

Pria kelahiran Gresik ini juga berpesan kepada para pegawai untuk lebih bijak dalam menggunakan media sosial yang positif selayaknya ASN.

 

"Dari 82 pegawai kita, ada 69 yang menggunakan medsos aktif. Dengan rating tertinggi mencapai 48 pengguna TikTok. Hal tersebut sah saja, akan tetapi ada waktu ada tempat. Isilah dengan hal yang positif memberikan motivasi yang baik," ucapnya.

 

Terakhir, Saefudin mengucapkan terimakasih banyak atas kinerja para pegawai yang telah berkontribusi penuh terhadap BDK Palembang, dalam segala bentuk kegiatan.

 

"Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pegawai di lingkup BDK, karna telah berjuang sebaik mungkin untuk membanggakan nama baik BDK Palembang, maka itu kita akan pertahankan apa yang sudah didapat, dan yang belum akan kita raih di tahun 2025," pungkasnya.