Dirjen Pendis Bekali Calon Instruktor Propinsi AKMI dalam Bimtek Nasional di Makassar
  • 8 Oktober 2021
  • 401x Dilihat
  • Berita

Dirjen Pendis Bekali Calon Instruktor Propinsi AKMI dalam Bimtek Nasional di Makassar

PALEMBANG (08/10) - Salah satu widyaiswara BDK Palembang, Dr. Agustina, S.Pd., M.Pd, mengikuti Bimtek Analisis dan Diseminasi Hasil Pelaksanaan Sistem Penilaian Belajar untuk para calon Instruktur Propinsi Tindak Lanjut AKMI (Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia) yang diadakan oleh Dirjen Pendis Kementerian Agama.

Bimtek Nasional yang diikuti oleh para calon IP seluruh Indonesia yang sebelumnya terseleksi dari beberapa tahapan ini berlangsung secara blended learning melalui tiga tahapan, yaitu independent learning via Learning Management System (LMS), daring melalui Zoom Meeting, dan klasikal atau tatap muka yang berlangsung di Hotel Claro Makassar pada 7 s.d 10 Oktober lalu dengan total durasi bimtek selama 2 pekan.

“Alhamdulillah mendapat kesempatan untuk berkontribusi dalam sejarah baru madrasah reform, yaitu AKMI. AKMI ini akan menjadi momen yang sangat reflektif bagi segenap warga madrasah, karena menjadi alat diagnostik untuk mengukur kemampuan literasi peserta didik hingga bisa memberikan tindak lanjut yang relevan dengan kondisi riil peserta didik,” jelas Agustina saat ditanyakan kesannya terkait bimtek.