Transformasi Jabatan & Momentum Apresiasi Kinerja dan Perubahan
  • Yeni Lesmana Dewi
  • 21 Juli 2025
  • 10x Dilihat
  • Berita

Transformasi Jabatan & Momentum Apresiasi Kinerja dan Perubahan

Palembang, (21/07) - Dalam suasana pagi  yang penuh semangat di Lapangan Balai Diklat Keagamaan (BDK) Palembang, dilaksanakan penyerahan Surat Keputusan (SK) yang menandai tonggak penting bagi perjalanan karier sejumlah pegawai. Kegiatan ini berlangsung dalam Apel Pagi yang diserahkan langsung oleh Kepala BDK Palembang, Dr. H. Saefudin, S.Ag, M.Si, dan didampingi oleh Kasubbag TU H. Mukmin, S.H.I, M.Sy yang bertindak sebagai Pembina Apel pagi ini.

Perpindahan Jabatan Pelaksana ke Fungsional,
Salah satu agenda utama adalah penyerahan SK perpindahan jabatan kepada Farta Rahmiyati Firdausi, SE, M.Si yang sebelumnya menjabat sebagai Bendahara Pengeluaran. Per 1 April 2025, beliau resmi mengemban amanah sebagai Pranata Keuangan APBN jenjang Penyelia. Perpindahan ini merupakan bentuk penguatan kapasitas SDM dalam mendukung efisiensi dan akuntabilitas tata kelola keuangan instansi.

Kenaikan Pangkat Widyaiswara,
Penghargaan juga diberikan kepada Dr. Miskiah, S.Pd., M.Pd atas capaian kenaikan pangkat dari Pembina Tingkat I (IV/b) ke Pembina Utama Muda (IV/c). Per 1 Agustus 2025, menaiki jabatan sebagai Widyaiswara Ahli Madya dan kenaikan pangkat ini menjadi bukti atas dedikasi dan kontribusi dalam bidang pelatihan dan pengembangan sumber daya manusia.

Penyesuaian Nama Jabatan Pelaksana, Berdasarkan Nomenklatur Baru
Sebanyak 10 pegawai menerima penyesuaian nama jabatan berdasarkan nomenklatur jabatan pelaksana yang lebih adaptif dan sesuai struktur baru. Mereka kini menjabat sebagai Penata Layanan Operasional, menggantikan nama jabatan sebelumnya. Adapun nama-nama pegawai yang menerima penyesuaian tersebut antara lain:
1.Helza Mardian, M.Pd – Sebelumnya Analis Pengembangan SDM
2.Purnawati, SE, M.Si – Sebelumnya Penyusun Program Penyelenggaraan Diklat
3.Merlina, SE, M.Si – Sebelumnya Analis Tata Usaha
4.Hafizin, S.Ag – Sebelumnya Penyusun Rencana Kebutuhan RT dan Perlengkapan
5.Rahmawati, S.IP – Sebelumnya Penyusun Rencana Kebutuhan RT dan Perlengkapan
6.Prasetyo Nugraha, S.Th.I, M.H.I – Sebelumnya Analis Tata Usaha
7.Irma Suryani, SE – Sebelumnya Analis Perencanaan
8.Febria Nurhany, A.Md – Sebelumnya Teknisi Elektronik
9.Muhammad Azwin, A.Md – Sebelumnya Teknisi Mesin
10.Zulkarnain – Sebelumnya Pengadministrasi Umum

Penyesuaian ini menunjukkan komitmen instansi untuk menyelaraskan struktur organisasi dengan kebutuhan pelayanan publik yang semakin dinamis dan profesional.

Komitmen terhadap Reformasi Birokrasi,
melalui penyerahan SK ini, BDK Palembang menunjukkan langkah konkret dalam pelaksanaan reformasi birokrasi, pengembangan kompetensi pegawai, serta apresiasi terhadap kinerja dan dedikasi para ASN. Suasana apel pagi pun menjadi simbol semangat baru dalam menatap masa depan yang lebih efektif dan efisien.