Apel Pagi: Apresiasi ASN dan Penguatan Program BDK Palembang
  • Yeni Lesmana Dewi
  • 21 Juli 2025
  • 0x Dilihat
  • Berita

Apel Pagi: Apresiasi ASN dan Penguatan Program BDK Palembang

Palembang (21/7) - Apel pagi di Balai Diklat Keagamaan (BDK) Palembang pada Senin, 21 Juli 2025 berlangsung tertib dan penuh semangat. Apel dipimpin oleh Kepala Subbagian Tata Usaha, H. Mukmin. S.H.I., M.Sy., yang menyampaikan sejumlah arahan penting terkait dinamika kelembagaan dan apresiasi kinerja ASN.

Mengawali amanatnya, pembina apel mengucapkan selamat kepada para pegawai yang hari ini menerima kenaikan pangkat dan penyetaraan jabatan dari pelaksana menjadi fungsional.

“Selamat kepada Bapak Ibu yang hari ini menerima kenaikan pangkat dan penyetaraan jabatan sesuai regulasi yang ada. Kemarin sebagai pelaksana sekarang menjadi jabatan fungsional. Ini adalah upaya pemerintah untuk meningkatkan kompetensi dan juga kesejahteraan, tentu ini harus dibarengi dengan kinerja yang baik untuk kita semua,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan apresiasi atas keberhasilan tiga ASN BDK Palembang yang meraih prestasi pada lomba penulisan feature reflektif yang digelar oleh Pusbangkom SDM Pendidikan Keagamaan dalam rangka HUT ke-3 MOOC Pintar.

“Beberapa waktu lalu ada 3 ASN kita yang mengharumkan nama BDK Palembang, yang terpilih dalam lomba yang diadakan Pusbangkom SDM PK, dalam rangka HUT ke-3 MOOC Pintar. Ini menunjukkan bahwa ASN kita berupaya untuk meningkatkan kompetensinya,” lanjutnya.

Terkait proses akreditasi, disampaikan bahwa tim asesor akan hadir langsung ke BDK Palembang pekan depan. Saat ini, proses tersebut telah memasuki tahap ke-5 dari 8 tahap yang direncanakan. Seluruh pegawai diminta untuk berkontribusi aktif menyukseskan kegiatan tersebut.

Selain itu, minggu depan akan dilaksanakan empat angkatan pelatihan reguler, terdiri dari dua pelatihan keagamaan dan dua pelatihan administrasi. Kegiatan ini sekaligus menjadi bagian dari upaya untuk meningkatan kompetensi pegawai baik yang internal maupun yang eksternal.

Dalam arahannya juga disebutkan bahwa direncana Direktorat Jenderal Pengelolaan Zakat dan Wakaf akan menjalin kerja sama dengan BDK Palembang, bersama BDK lainnya yang terpilih secara nasional.

Mengakhiri amanat, pembina apel mengingatkan pentingnya keterlibatan semua pihak dalam mendukung pelaksanaan seminar rancangan aktualisasi bagi peserta Latsar CPNS yang akan dimulai pada Rabu mendatang.

“Hari Rabu kita akan memulai tahapan Latsar. Rabu ini kita akan memulai seminar rancangan aktualisasi. Mohon semua yang terlibat untuk dapat menyukseskan Latsar ini.”

Apel ditutup dengan pesan singkat yang sarat makna.
Mari kita sama memberikan sumbangsih terbaik kita untuk lembaga yang kita cintai BDK Palembang
Seperi pepatah yg kita ketahui
“Jangan sesekali meludah di piring tempat kita makan, atau angan sekali-kali kita meludah di sumur tempat kita minum, yang makna nya jangan sekali kali kita menjelek-jelekkan atau merusak,  instansi tempat kita bekerja dimana kita bekerja dan mendapatkan nafkah. Sebaiknya mari kita berikan hal yang terbaik untuk BDK Palembang yang tercinta
Mari BDK Palembang
Kita bangun, kita jaga, kita bela” tutupnya.