ASN Wajib Ikuti IPMB 2022
  • Yeni Lesmana Dewi
  • 26 Desember 2022
  • 967x Dilihat
  • Berita

ASN Wajib Ikuti IPMB 2022

Palembang (26/12) Balai Diklat Keagamaan mengikuti Gladi Computer Assisted Test Indeks Profesionalisme dan Moderasi Beragama ASN Kementerian Agama. Tahap Persiapan Kegiatan IPMB yang dibuka oleh Kepala Biro Kepegawaian Dr. Nurudin, S.Pd.I, M.Si dan dilanjutkan dengan arahan kepada panitia yang disampaikan oleh Koordinator bagian Pengadaan dan Pertimbangan Pegawai Septian Saputra, S.Kom. 


Septian berharap semua ASN mengikuti CAT IPMB, panitia tiap daerah menyediakan lokasi CAT, pada Tilok menampung 50 atau lebih pegawai ASN, menyediakan meja dan kursi. Untuk penjadwalan dibagi menjadi 4 sesi pelaksanaan sesi 1 pukul 08.00 - 09.30 WIB, sesi 2 pukul 10.00 - 11.30 WIB,  sesi 3 pukul 13.00-14.30 WIB dan sesi 4 pukul 15.00 - 16.30 WIB. 


Pada simulasi pelaksanaan CAT hadir pula Kepala Balai Diklat Keagamaan Palembang Dr. H. Saefudin, S.Ag, M.Si didampingi Kasubbag Tata Usaha Mukmin, S.H.I, M.Sy, untuk memantau sejauhmana persiapan panitia dalam pelaksanaan CAT IPMB. Simulasi ini diikuti oleh widyaiswara dan pegawai BDK Palembang.


Saefudin berharap dalam pelaksanaan CAT besok bisa berjalan dengan lancar tanpa hambatan. "Panitia menyiapkan berita acara pelaksanaan CAT sesuai dengan format yang ada, bagi peserta yang tidak dapat mengikuti CAT dikarenakan cuti, sakit atau alasan lain harus melampirkan surat cuti, surat keterangan dokter agar bisa diberikan waktu lain untuk CAT selanjutnya" tambahnya. 


Kegiatan ini akan diawasi oleh Inspektur Jenderal yang telah membentuk Tim Pengawas Pelaksanaan CAT BDK Palembang yang akan dilakukan secara Daring pada tanggal 27 Desember 2022. (Yn)