MEMPERKENALKAN KONSEP MODEL PEMBELAJARAN REWARD FIRST IN GROUP PADA GURU GUNA PENINGKATAN MUTU MENGAJAR
MEMPERKENALKAN KONSEP MODEL PEMBELAJARAN REWARD FIRST IN GROUP PADA GURU GUNA PENINGKATAN MUTU MENGAJAR
Oleh:
Basuki
Widyaiswara Ahli Madya
1. Pendahuluan
Pendidikan di sekolah yang selama ini dilakukan diharapkan dapat mencerdaskan kehidupan bangsa dan mengembangkan manusia Indonesia seutuhnya, yaitu manusia yang beriman dan bertakwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa dan berbudi pekerti luhur, memiliki pengetahuan dan keterampilan, kesehatan jasmani dan rohani, kepribadian yang mantap, mandiri serta rasa tanggung jawab kemasyarakatan dan kebangsaan.
Di sekolah, keberhasilan mengajar guru tidak hanya ditentukan penguasaan pengetahuan guru tentang ilmu yang diajarkan tetapi ditentukan faktor-faktor antara lain: tujuan, metode dan cara menerapkan dalam proses belajar mengajar. Karena masing-masing metode mengajar mempunyai kelemahan dan kelebihan, maka untuk mencapai hasil yang memuaskan antara metode yang satu dengan metode yang lain perlu panduan mengajar yang tepat, sehingga diharapkan kelemahan metode mengajar yang satu akan tertutup oleh metode yang lain. Pendidikan harus dapat membantu siswa untuk mengembangkan bakat potensi, kreatifitas yang dimiliki siswa secara penuh menuju pembentukan manusia seutuhnya.
Untuk mewujudkan tujuan pendidikan perlu adanya upaya-upaya dalam penyelenggaraan pendidikan, seperti peningkatan interaksi timbal balik antara siswa dan guru, ataupun interaksi antar satu siswa dengan siswa lainnya, siswa juga dapat dirangsang rasa ingin tahunya, sehingga mereka mau mempelajari sesuatu sebelum guru di kelas memberikan materi tersebut.
Versi lengkap silakan Download disini /upload/files/MEMPERKENALKAN%20KONSEP%20MODEL%20PEMBELAJARAN%20%20REWARD%20FIRST%20IN%20GROUP%20PADA%20GURU%20GUNA%20PENINGKATAN%20MUTU%20MENGAJAR.pdf