Mentor Perkuat Ujian Laporan Aktualisasi Peserta Latsar CPNS BDK Palembang
Palembang (10/9) – Balai Diklat Keagamaan (BDK) Palembang menyelenggarakan Ujian Laporan Aktualisasi bagi peserta Pelatihan Dasar (Latsar) CPNS Angkatan III dan IV. Sebanyak 80 peserta mengikuti ujian ini dengan didampingi mentor dari unit kerja masing-masing.
Para mentor hadir langsung, bahkan ada yang menempuh perjalanan jauh demi menemani peserta. Kehadiran mereka tidak hanya memberikan dukungan moral, tetapi juga memperkuat laporan aktualisasi yang dipresentasikan peserta. Dengan hadirnya mentor, para penguji mendapatkan keyakinan bahwa proyek aktualisasi benar-benar telah dilaksanakan di unit kerja, bukan sekadar teori.
Dalam ujian, setiap peserta memaparkan praktik aktualisasi yang mereka jalankan, mulai dari penerapan nilai dasar ASN hingga kontribusi nyata bagi peningkatan kinerja pelayanan di lingkungan kerja. Mentor kemudian melengkapi paparan tersebut dengan penjelasan yang mendukung dan memberikan kesaksian atas proses aktualisasi yang berlangsung.
Ujian berjalan lancar, penuh interaksi, dan menunjukkan kolaborasi erat antara peserta, mentor, coach dan penguji. Sinergi ini diharapkan mampu memperkuat kualitas hasil Latsar serta membentuk ASN yang profesional, berintegritas, dan konsisten menerapkan nilai dasar dalam pekerjaan sehari-hari.
5 Mei 2021
26 Juli 2021
27 Januari 2021
28 April 2022