Moderasi Beragama Kunci Toleransi dan Kerukunan
  • Yeni Lesmana Dewi
  • 11 Juli 2023
  • 192x Dilihat
  • Berita

Moderasi Beragama Kunci Toleransi dan Kerukunan

Palembang, Kemarin Plh. Kepala BDK Palembang Drs. Rudi Hermawan, M.Pd membuka Pelatihan Penggerak Penguatan Moderasi Beragama Penyuluh, Pelatihan Penggerak Penguatan Moderasi Beragama Penghulu dan Penggerak Moderasi Beragama bagi Tenaga Administrasi. 


"Moderasi Beragama merupakan kunci terciptanya toleransi dan kerukunan, baik di tingkat lokal, nasional maupun global" buka Rudi dalam mengawali sambutannya. 


"Penguatan Moderasi Beragama pada dasarkan menghadirkan negara sebagai rumah bersama yang adil dan ramah bagi bangsa Indonesia untuk menjalani kehidupan beragama yang rukun, damai dan makmur" tuturnya. 


Kebijakan memperkuat moderasi beragama didasarkan pada penguatan cara pandang, sikap dan praktik beragama jalan tengah yaitu tidak condong ke kanan dan tidak ke kiri. Ini semua dapat dilakukan dengan penyiaran agama, sistem pendidikan, pengelolaan rumah ibadah, pengelolaan ruang publik dan satuan pendidik keagamaan lainnya. 


"Di sini BDK Palembang selaku rumah pendidikan dalam pelatihan moderasi beragama bagi penyuluh, penghulu dan tenaga adminstrasi membantu pemerintah mendidik bapak ibu semua memberikan pengetahuan, meningkatkan pemahaman dan pengalaman untuk menjadi moderat" harap rudi seraya membuka secara resmi ke tiga pelatihan tersebut. 


Rudi didampingi Kasubbag Tata Usaha H. Mukmin, S.H.I, M.Sy, Ketua Tim Tenaga Pendidikan Iwan Sugianto, S.Kom, MM,  ketua panitia pelaksana H. Martadinata, MM dan Erwan, S.Ag menyematkan tanda peserta dan dilanjutkan foto bersama. senin(10/7). 


Pelatihan ini dilaksanakan selama 6 hari mulai tanggal 10 s.d 15 Juli 2023 dengan peserta yang berasal dari 3 provinsi yaitu Kementerian Agama Provinsi Sumatera Selatan, Bengkulu dan Kepulauan Bangka Belitung.